Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) menjadi andalan Prabowo-Gibran ternyata tak berjalan mulus di bawah.
Salah satunya yang terjadi di salah satu sekolah di Buleleng, Bali.
Salah seorang pengguna media sosial facebook membagikan menu dari MBG yang sangat miris.
Diletakkan dalam nampan stainles besar, namun terlihat seperti kebesaran wadah.
Hal ini dibagikan oleh pengguna Facebook bernama Putu Via.
“Yg terhormat Bpk Presiden Apakah ini yg dinamakan Makanan Bergizi buat Anak2,” tulis Putu Via dalam statusnya yang kemudian discreenshoot oleh anggota DPD RI Arya Wedakarna dan dibagikan di akun Facebooknya.
Dalam foto itu, terlihat menu MBG adalah nasi putih, tahu, perkedel dan sayur kangkung toge sedikit, serta anggur hitam 5 biji.
Setelah viral, menu makanan pun langsung diganti.
Menu terbaru yakni susu, kentang goreng, nuget, dan salad. (TB)
